Senin, 08 Juli 2013

Doa yang penuh kuasa

Hii, Apa kabar sobat-sobat pemenang ? Saya percaya hari demi hari kita selalu berada di dalam kasih Allah. Hari ini saya ingin membagikan suatu rahasia yang sangat luar biasa mengenai doa.

Banyak orang percaya yang tidak berani berdoa karena mereka takut kalau doa yang mereka naikan tidak dijawab oleh Tuhan. Atau ada juga yang tidak mau berdoa karena mereka tidak tahu bagaiman caranya untuk berdoa. Doa bukanlah sesuatu yang harus dikarang dengan kata-kata yang baik dan indah. Mungkin kita berpikir dengan banyak kata-kata kita maka doa kita akan dijawab ? Tidak !! Alkitab tidak mengajarkan demikian.

Yakobus 5:16-17 Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh. Doa orang yang benar, bila dengan yakin didoakan, sangat besar kuasanya. Elia adalah manusia biasa sama seperti kita, dan ia telah bersungguh-sungguh berdoa, supaya hujan jangan turun, dan hujan pun tidak turun di bumi selama tiga tahun dan enam bulan.

Sudah jelas Alkitab memberikan suatu rahasia yang luar biasa kepada kita bagaimana caranya supaya doa-doa kita penuh kuasa. "Doa yang lahir dari Iman" itu adalah suatu kunci untuk kita bisa menerima hal yang besar yang sudah Bapa sediakan kepada kita sebagai anak-anakNya. 

Ia adalah Bapa yang baik, Ia adalah Bapa yang selalu mendengar setiap keluhan anak-anakNya. Ia bukan Bapa yang egois yang selalu memikirkan DiriNyas sendiri. Ia adalah "Jehova Jireh" yang berarti Tuhan yang menyediakan. Di atas gunung Tuhan ( dalam hadiratNya ) Ia melihat dan menyediakan apa yang kita butuhkan. 

Elia menngerti dan mengenal siapa Allah yang Ia layani. Maka dari itu Ia dengan sungguh-sungguh/yakin sekali bahwa doanya PASTI dijawab oleh Tuhan. Dengan imannya, ia menerima jawaban doanya. 

Apapun masalah kita saat ini, saya ingin katakan terimalah segala sesuatu yang sudah Yesus kerjakan diatas kayu salib dengan Iman kita. Ia sudah mengerjakannya jauh sebelum kita meminta kepadaNya. Ia adalah Bapa yang baik bukan Bapa yang jahat. Ia adalah Bapa yang royal untuk kita. 

Firman Tuhan katakan "Mintalah maka akan diberikan kepadamu, carilah maka engkau akan mendapat, ketuklah maka pintu akan dibukakan bagimu". Dan terimalah dengan iman segala yang baik yang Ia sediakan bagi kita anak-anakNya. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar